Contoh Surat Keterangan Lapor Diri - Seperti juga contoh sebelumnya, surat menyurat untuk kampung atau kelurahan seperti ini sebenarnya banyak kita butuhkan dalam kehidupan kita. Karena itu, untuk belajar mengenai surat menyurat yang lebih dalam lagi maka untuk keterangan lapor diri akan kita bahas secara lengkap.
Surat Keterangan Lapor Diri ini adalah surat atau keterangan yang dikeluarkan oleh pelapor kepada pejabat berwenang, dalam hal ini ketua rt/rt untuk seseorang yang baru pindah ke tempat atau wilayah bersangkutan.
Surat ini tentunya akan berisikan data-data pelapor secara lengkap dan juga data pengikut (keluarga) yang bersangkutan.
Surat ini tentunya akan berisikan data-data pelapor secara lengkap dan juga data pengikut (keluarga) yang bersangkutan.
Beberapa informasi tersebut diisi lengkap mulai dari nama sampai dengan lampiran kartu keluarga dari pelapor. Informasinya antara lain terdiri dari:
1. Data diri
2. Data alamat asal dan alamat baru
3. Data pengikut
Surat ini diisi atau ditulis oleh pelapor dengan memberikan data yang sesuai dengan yang tertera pada kartu identitas seperti KTP atau Kartu Keluarga, ditandatangani oleh pelapor lengkap dengan tempat dan tanggal surat.
Untuk lebih jelas tentang Surat Keterangan Lapor Diri ini silahkan di pelajari dari contoh yang akan diberikan di bawah ini. Dari contoh draft kosong berikut mudah-mudahan lebih jelas.
KOP SURAT
RT / RW SETEMPAT
RT / RW SETEMPAT
KETERANGAN LAPOR DIRI
1. Nama Lengkap : ..........................................................................................
2. Jenis Kelamin : Laki – laki / Perempuan
3. Tempat / Tgl.Lahir : ..........................................................................................
4. Kewarganegaraan : ..........................................................................................
5. Agama : ..........................................................................................
6. Status / Perkawinan : Bujangan / Kawin / Tidak Kawin / Janda / Duda
7. Pekerjaan : ..........................................................................................
8. Alamat Asal : ........................................................................................
:.........................................................................................
9. Alamat Baru : .........................................................................................
Kel. Manaya Saja, Kec. Barat Kuin, Kota Jawa, Barat
10. Pendidikan Umum Terakhir : ..........................................................................................
11. Status Keluarga : Kepala Keluarga / Numpang
12. Pengikut : .................................. Orang
DAFTAR PENGIKUT
No. Nama Tempat & Tgl. Lahir Hub. Keluarga Pendidikan Keterangan
1.
2.
3.
4.
5.
_______________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________
Catatan :
1. Mohon diisi dengan sebenarnya, sesuai identitas (KTP)
2. Dilampirkan foto copy KTP / KK
Jakarta, ..................................
PELAPOR,
( ............................................. )
Semoga dengan surat keterangan lapor diri di atas kita bisa lebih tahu dan tentunya tidak akan kesulitan jika harus membuat surat tersebut. Untuk contoh surat menyurat kelurahan lainnya silahkan baca juga di bagian bawah.
Masih ada banyak contoh - contoh lain yang bisa anda pelajari. Lain waktu kita juga akan membahas berbagai contoh lain yang diperlukan. Maka dari itu silahkan catat alamat situs ini agar tidak ketinggalan update contoh surat terbaru.