Surat Cinta Kangen untuk Kekasih

Ditulis oleh: Format Draft Contoh Surat -
Contoh Surat Cinta Kangen untuk Kekasih - Kangen (rindu) biasanya akan selalu hadir dalam diri seseorang yang memiliki kekasih. Rasa rindu tersebut bisa datang bahkan meski baru saja bertemu dan baru berpisah beberapa saat.

Apalagi untuk yang sedang jatuh cinta, kangen menjadi sesuatu yang akan selalu ada di hati. Pembahasan surat kali ini akan membahas mengenai surat cinta yang bisa dikirimkan oleh seseorang untuk kekasihnya dimana saja berada.

Surat cinta yang akan kita bicarakan adalah sebuah surat yang isinya kangen dan rindu pada kekasih. Sekarang memang zaman-nya teknologi serba canggih, tapi bukan berarti kita tidak boleh menggunakan sarana komunikasi klasik seperti surat.

Surat memiliki nilai estetis tersendiri meski kurang kekinian, apalagi surat cinta. Surat cinta bisa digunakan untuk mengungkapkan perasaan di hati.

Paling tidak, berbeda dengan sms atau telpon, surat bisa bertahan lebih lama dan bisa menjadi kenangan indah. Apalagi kalau isinya romantis dan penuh makna, benar tidak? Maka dari itu tidak salah juga jika sesekali kita mengungkapkan rindu dengan surat.

1) Contoh Ungkapan Kangen Surat Cinta

Yang pertama di lihat dan dirasakan dalam sebuah surat pribadi seperti ini adalah kata atau kalimat yang digunakan. Ungkapan-ungkapan yang berbentuk kata dan kalimat tersebut dapat disusun sedemikian rupa agar terasa indah dan memiliki makna yang dalam. 

Untuk anda yang ingin mencari ide dan inspirasi, berikut sudah disiapkan beberapa contoh kalimat surat cinta yang cukup romantis dan menyentuh hati.

Meski sederhana namun isi surat berikut ini cukup berkesan. Ingin tahu seperti apa contoh tersebut, mari kita simak bersama-sama.

Dear cinta,
Apa kabarmu disana wahai kekasihku, aku kangen.Aku rindu,aku ingin bertemu denganmu. Sudah lama kita tak bertemu,apakah kamu tidak kangen denganku?

Sekian lama kau pergi merantau, dan apakah kau tak ingin pulang dan menemui ku? Sebentar saja. Aku sangat rindu kamu, aku ingin bertemu denganmu walau hanya dalam mimpi, aku ingin bertemu!

Aku akan menunggumu disini, sampai kau pulang dan menemuiku. Oh ya, apakah kamu masih ingat dengan dewi, teman kamu waktu di sma dulu? Dia mau meried bulan depan, kamu tahu dengan siapa, dengan Ardi teman kamu juga waktu di sma, He…he…he…h, enggak nyangka ya dia berjodoh.

Sayang, hati-hati ya kamu di sana. Jaga diri kamu, aku akan menunggumu disini sampai kau pulang nanti. Salam kangen dariku sayang ku.
Dari kekasihmu

Coba dilihat, kadang kesederhanaan justru membuat sesuatu tampak lebih indah, seperti contoh di atas, benar bukan? Ya, meski kalimatnya sederhana, lugas dan tidak berbelit namun justru memiliki keindahan yang lebih bagus. 

Namanya juga contoh, pasti ada yang tidak sesuai memang. Paling tidak, contoh tersebut bisa menambah inspirasi dan ide untuk kita semua. Eh, masih ada lagi kok, yuk kita baca juga kata dan kalimat cinta romantis berikutnya.

Dari Kindar 
Belahan jiwa yang merindukanmu

Sedih hari-hari tanpa dilalui dengamu. Kau yang biasanya ada di dekatku, memberikan sebuah kasih sayang, perhatian, dan keceriaan, kini tidak ada lagi. Semua itu hilang terpotong oleh jarak, hingga menimbulkan sebuah kerinduan yang amat sangat mendalam di dalam hatiku.

Kasih sedang apakah kau di sana, apakah hatimu juga berkata yang sama dengan apa yang aku rasakan saat ini. Aku harap demikian, agar aku yakin kau memang tulus mencintaiku, seperti aku yang juga mencitamu. Karena memang rasa cintaku kepadamu sangat besar kepadamu.

Jadi tentu hatiku akan sangat perih bila memang kau sudah tidak lagi mencintaimu. Karena tiada lagi sosok yang memberikan sebuah kasih sayang, perhatian, dan keceriaan, setulus kau. Untuk itu mudah-mudahan cintamu sekarang tidak berbeda dengan cintamu dulu, dan yang aku harapkan justru malah bertambah besar.

Kapan kau akan pulang, sudah sangat lama aku menantikan kepulanganmu, yang akan mewarnai hari-hariku di sini. Semoga tidak ada alasan untukmu tidak tahu arah jalan pulang, yang kau jadikan sebuah indikasi hingga kau tidak pulang.

Dari kekasihmu 
Agung

Kalau diamati dan direnungkan ternyata bisa membuat tersenyum juga ya. Memang begitu adanya, cinta adalah sesuatu yang benar-benar dapat merubah hidup seseorang, bahkan dengan hal sepele dan kecil sekalipun. Sekarang, kita menuju ke contoh yang sudah dalam bentuk surat.

2) Contoh Surat Kangen untuk Kekasih

Tak lengkap rasanya kalau kita tidak melihat juga bentuk surat cinta yang berisi perasaan rindu seorang kekasih. Maka dari itu berikut ini juga akan diberikan dua contoh lain.

Yang pertama adalah contoh surat yang masih dalam bentuk tulisan. Yang ini bisa disalin atau ditulis lagi untuk referensi. Yang kedua akan diberikan contoh surat cinta yang sudah jadi.

Tidak ditulis tangan tetapi di desain dengan komputer. Surat tersebut menggunakan bingkai, kombinasi warna, jenis font dan hiasan lain yang indah. Dari pada penasaran lebih baik langsung kita lihat.

Kepada Samsul
Yang aku sayangi

Pagi dinihari sengaja ku bagun, di mana pandangan diluar masih terlihat sangat gelap. Aku menyempatkan menuliskan sebuah surat tentang kerinduanku kepadamu, setelah 2 tahun tidak bertemu. Surat ini berasal dari dasar hati yang paling dalam.

Kau begitu indah, hingga keindahmu tidak pudar di dalam pikiranku, hingga tidak lekang oleh waktu, dan seolah malah semakin bertambah kuat gambar dirimu di dalam otakku. Itulah yang menyebabkan aku rela bangun pagi untuk membuat surat ini dan kemudian mengirimkannya untukmu.

Kapan kau akan pulang, sudah 2 tahun kau jauh dariku, apakah kau tidak merasa rindu denganku, seperti aku sangat merindukanmu. Cepatlah pulang aku butuh kehadiranmu untuk mengisi kekosongan kebahagiaan dalam hari-hariku karena tanpa dirimu di sini.

Pulanglah dengan hatimu yang dulu, yang masih mencintaiku dengan sangat tulus, dan bersedia membahagiakanku. Karena itulah yang sebenarnya yang sangat aku tunggu-tunggu saat kita berjumpa. 
Dari Fitri kekasihmu

Dalam satu pembahasan saja sudah ada empat contoh surat cinta yang bisa dipelajari, lumayan. Tidak rugi kan kalau anda sering ke situs ini.

Maka dari itu jangan lupa untuk mencatat alamat situs ini. Kalau masih kurang silahkan lihat juga yang pakai desain ya.

Dear belahan jiwa
Apa kabarmu… Di sini ku merindukan kamu, ku harap kau tak akan berubah karena disini ku ada untukmu. Sayang, aku ingin berjumpa denganmu kapan kita akan ketemu?

Aku ingin melewati hari - hari ku denganmu. Aku ingin selalu berdua denganmu. Sayang, seandainya kamu di dekatku, aku tak akan melepasmu walau hanya sekejap mata pun.

Sayang, kapan kamu ada waktu untukku? Kamu terlalu sibuk dengan urusan mu sampai kau tak ingat aku. Apakah kamu tahu bahwa aku sangat rindu kamu?Aku cuma ingin bertemu. Apakah kamu tak merindukan aku juga, apakah kamu sudah tidak sayang aku lagi?

Sayang, jangan lupa besok hari jadi kita, aku ingin menghabiskan waktu denganmu!Aku ingin merayakan hari jadi kita, pokoknya jangan sampai lupa itu!Aku ingin bertemu, sampai jumpa lagi sayang, sampai ketemu besok. Aku kangen kamu.
Dari kekasihmu,

Surat Kangen untuk Kekasih

Ya sudah, semua contoh sudah diberikan. Sekarang tinggal giliran anda untuk membuat surat untuk kekasih yang anda sayangi. Itu saja, mudah-mudahan beberapa contoh yang sudah diberikan bisa bermanfaat bagi pengunjung semua. Beberapa surat lainnya bisa dibaca dibagian bawah.