Contoh Surat Undangan Lomba HUT RI Sekolah

Ditulis oleh: Format Draft Contoh Surat -
Contoh Surat Undangan Lomba HUT RI Sekolah - Meski surat undangan memiliki berbagai macam jenis tetapi semoga surat undangan lomba HUR RI sekolah kali ini dapat menjadi bahan belajar dalam menyusun surat undangan khususnya yang berkaitan dengan perayaan hari ulang tahun kemerdekaan RI 17 Agustus yaitu pengadaan lomba.

Undangan lomba HUT RI ini dibuat dari pihak penyelenggara kepada pihak-pihak yang akan diundang untuk berpartisipasi.

Karena ini perayaan di sekolah maka surat undangan ini dikirim oleh panitia lomba kepada para siswa sekolah tersebut baik itu secara individu maupun secara perwakilan per kelas.

Informasi dalam undangan lomba tujuh belasan ini yaitu yang pertama adalah kop surat, tanggal surat, penerima dan pernyataan undangan yang lengkap dengan informasi hari dan tanggal serta tempat lomba.

Pada bagian akhir di tutup dengan tanda tangan penanggung jawab yaitu ketua panitia. Contoh surat undangannya dapat dilihat berikut ini.

Contoh surat undangan lomba HUT RI sekolah tersebut tentunya dapat kita gunakan sebagai bahan referensi dalam menulis surat undangan untuk lomba yang sejenis. Kita dapat merubah isi dari contoh tersebut untuk mendapatkan surat undangan serupa yang kita butuhkan. 



Contoh Surat Undangan Lomba


PANITIA PERINGATAN HARI KEMERDEKAAN RI
SD NEGERI 02 SRIDADI
KECAMATAN KALIREJO LAMPUNG TENGAH
Jalan Raya Pemuda No. 409 Kalirejo Lampung Tengah, 34174 Telp. (0729) 035714
=============================================================


25 Agustus 2013
Nomor             : 102/SD/VIII/13
Sifat                 : Penting
Lampiran          : -
Perihal              : Undangan Lomba Memperingati Hari Kemerdekaan RI


Yth Ketua Kelas IV, V, dan VI
Di
Tempat

Dengan hormat,
Sehubungan dengan akan diadakannya Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI, maka kami mengundang siswa siswi kelas IV, V dan VI untuk mengikuti lomba membaca Teks Proklamasi.
Diharapkan ketua kelas IV, V dan VI untuk menyiapkan peserta lomba yang akan dilaksanakan pada:

Hari                  : Senin
Tanggal            : 2 September 2013
Waktu              : 08.00 WIB sampai selesai
Tempat : Aula SDN 2 Sridadi

Demikian surat pemberitahuan ini kami sampaikan. Atas perhatiannya kami ucapkan terimakasih.
Kepala Sekolah


Desti Kurniawati
Tembusan:
  1. Camat Kalirejo
  2. Kepala Kampung Sridadi
  3. Ketua RT / RW


Singkat saja penjelasan kami, semoga dengan bertambahnya satu lagi contoh surat yang diberikan maka referensi surat kita akan semakin lengkap, banyak dan ter update.


Mudah-mudahan apa yang sudah diberikan di atas bisa berkenan, bermanfaat dan dapat menambah wawasan kita semua. Terima kasih dan sampai bertemu pada contoh surat undangan selanjutnya.